PDI Perjuangan Umumkan Dukungan untuk Calon Kepala Daerah di Riau

Riausindo- PEKANBARU - Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) telah resmi mengumumkan dukungan untuk calon kepala daerah pada Pilkada 2024 di berbagai wilayah Indonesia, termasuk Provinsi Riau. Pengumuman ini disampaikan langsung oleh Sekretaris Jenderal DPP PDI Perjuangan, Hasto Kristiyanto, dalam sebuah acara yang juga dihadiri oleh Ketua Umum PDI Perjuangan, Megawati Soekarnoputri.

Dalam pengumuman ini, PDIP menegaskan komitmennya untuk mendukung sejumlah nama potensial yang akan maju sebagai calon bupati, wakil bupati, wali kota, dan wakil wali kota di Riau. Berikut adalah daftar nama-nama yang mendapatkan dukungan resmi dari partai berlambang moncong putih tersebut:

 

- Kota Pekanbaru: Ida Yulita Susanti dan Kharisman Risanda (Calon Wali Kota)

- Kota Dumai:Reza Fahlepi (Calon Wali Kota), Almainis dan Fuad Santoso (Calon Wakil Wali Kota)

- Kabupaten Kampar:Misharti dan Mimi Lutmila (Calon Wakil Bupati Kampar)

- Kepulauan Meranti:Asmar dan Mahmuzin (Calon Bupati)

- Indragiri Hulu:Wahyu Adi (Calon Bupati), Suhardi (Calon Wakil Bupati)

- Rokan Hilir:Afrizal Sintong (Calon Bupati)

Selain itu, PDIP juga sebelumnya telah mengumumkan dukungannya untuk pasangan Abdul Wahid dan SF Hariyanto yang akan bertarung dalam pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur Riau.

Pengumuman ini menunjukkan bahwa PDIP serius dalam mengusung kader-kader terbaiknya untuk memimpin daerah, dengan harapan mereka dapat membawa perubahan positif dan pembangunan yang signifikan bagi masyarakat Riau.*** ( UN)


 



[Ikuti Terus RiauSindo Melalui Sosial Media]