Komisi Informasi Riau Puji Keterbukaan Polda Riau: Akses Publik Makin Mudah

Kamis, 06 November 2025 - 18:45:59 WIB

PEKANBARU,(Riausindo.com) — Komisi Informasi (KI) Riau memberikan apresiasi tinggi terhadap keterbukaan informasi yang diterapkan Polda Riau dalam memberikan akses seluas-luasnya kepada masyarakat. 

Tidak hanya transparan, Polda Riau dinilai semakin inovatif melalui pengembangan layanan digital dan respons cepat terhadap kebutuhan publik.

Ketua Komisioner KI Riau, Tatang Yudiansyah, menyampaikan apresiasi tersebut saat berkunjung ke Mapolda Riau. 

Ia diterima langsung oleh Kabid Humas Polda Riau Kombes Pol Anom Karibioanto bersama jajaran, Kamis (6/11/2025).

"Kami ingin memastikan bahwa Polda Riau pada hari ini memberikan akses yang luas kepada masyarakat. Dan kami melihat itu berjalan sangat baik," ujar Tatang.

Ia menegaskan bahwa keterbukaan informasi merupakan kebutuhan penting bagi masyarakat, terutama terkait layanan dasar seperti pengurusan SKCK, perpanjangan SIM, hingga informasi lokasi dan persyaratan pelayanan lainnya.

Menurut Tatang, Polda Riau tidak hanya memenuhi standar keterbukaan, tetapi juga menunjukkan kemajuan signifikan lewat pemanfaatan teknologi. 

Website resmi, platform media sosial, dan kecepatan respons terhadap masyarakat menjadi bukti komitmen transparansi institusi tersebut.

"Kami melihat langsung banyak hal baru yang dibuat Polda Riau. Dari aspek pelayanan publik, teknologi, website, hingga bagaimana Polda merespons masyarakat kami bangga dengan peningkatan yang dilakukan," tegasnya.

Dalam kesempatan itu, Tatang juga meninjau War Room Center, bagian dari program RADAR (Riau Damai Anti Cybercrime). 

Ruangan tersebut menjadi pusat monitoring dan pelaporan cepat bagi masyarakat yang membutuhkan respon segera dari kepolisian.

Apresiasi dari Komisi Informasi ini sekaligus menjadi dorongan bagi Polda Riau untuk terus memperkuat komitmen sebagai institusi yang transparan, responsif, dan selaras dengan konsep Presisi, sehingga mampu memberikan pelayanan publik yang maksimal.

( Ocu Ad  )